Sejarah Perkembangan Debian Serta Kelebihannya

Nama : Awang Muhammad Trielevy Wanda

Nim   : 21090116008


Awal Terbentuknya Linux

Sejarah linux dimulai pada tahun 1991 oleh pria kebangsaan Finlandia bernama Linus Torvalds. Seorang Linus Torvalds muda, tepatnya saat menjadi mahasiswa mulai membagikan source code (kode sumber) kernel linux via internet seukuran disket.

Pada waktu itu ia tidak pernah menyangka apa yang diperbuatnya akan melahirkan bisnis tak ternilai di kemudian hari. Linus muda juga tidak pernah menyangka bahwa sistem operasi linux akan menjadi sistem operasi yang paling menjanjikan. Itulah awal mula sejarah dan perkembangan linux.

Sistem operasi linux terbaru ini bisa juga dibenamkan dalam server, tablet PC, komputer dekstop, handphone, PDA, GPS, mobil, robot, bahkan hingga pesawat buatan NASA.

Linux sendiri sekarang memiliki banyak Varian yang biasa nya di kenal dengan Distro (Distribusi Sistem Operasi), ini karena konsep pengembangan Open Source dan lisensi yang digunakan GNU/GPL. Tiga distro utama dan paling tua di linux adalah :



Sekarang saya akan membahas sejarah awal terbentuknya Debian dan kelebihan apa saja yang ada pada linux Debian tersebut.

Sejarah Debian

Tampilan Desktop Debian


Debian pertama kali diperkenalkan oleh Ian Murdock, seorang mahasiswa dari Universitas Purdue, Amerika Serikat, pada tanggal 16 Agustus 1993. Nama Debian berasal dari kombinasi nama Ian dengan mantan-kekasihnya Debra Lynn: Deb dan Ian.

Pada awalnya, Ian memulainya dengan memodifikasi distribusi SLS (Softlanding Linux System). Namun, ia tidak puas dengan SLS yang telah dimodifikasi olehnya sehingga ia berpendapat bahwa lebih baik membangun sistem (distribusi Linux) dari nol (Dalam hal ini, Patrick Volkerding juga berusaha memodifikasi SLS. Ia berhasil dan distribusinya dikenal sebagai "Slackware").

Proyek Debian tumbuh lambat pada awalnya dan merilis versi 0.9x pada tahun 1994 dan 1995. Pengalihan arsitektur ke selain i386 dimulai pada tahun 1995. Versi 1.x dimulai tahun 1996.

Pada tahun 1996, Bruce Perens menggantikan Ian Murdoch sebagai Pemimpin Proyek. Dalam tahun yang sama pengembang debian Ean Schuessler, berinisiatif untuk membentuk Debian Social Contract dan Debian Free Software Guidelines, memberikan standar dasar komitmen untuk pengembangan distribusi debian. Dia juga membentuk organisasi "Software in Public Interest" untuk menaungi debian secara legal dan hukum.

Di akhir tahun 2000, proyek debian melakukan perubahan dalam archive dan managemen rilis. Serta pada tahun yang sama para pengembang memulai konferensi dan workshop tahunan "debconf".

Di April 8, 2007, Debian GNU/Linux 4.0 dirilis dengan nama kode "Etch". Rilis versi terbaru Debian, 2009, diberi nama kode "Lenny". deb adalah perpanjangan dari paket perangkat lunak Debian format dan nama yang paling sering digunakan untuk paket-paket binari seperti itu.

Paket debian adalah standar Unix pada arsip yang mencakup dua gzip, tar bzipped atau lzmaed arsip: salah satu yang memegang kendali informasi dan lain yang berisi data. Program kanonik untuk menangani paket-paket tersebut adalah dpkg, paling sering melalui apt/aptitude.

Beberapa paket Debian inti tersedia sebagai udebs ("mikro deb"), dan biasanya hanya digunakan untuk bootstrap instalasi Linux Debian. Meskipun file tersebut menggunakan ekstensi nama file udeb, mereka mematuhi spesifikasi struktur yang sama seperti biasa deb. Namun, tidak seperti rekan-rekan mereka deb, hanya berisi paket-paket udeb fungsional penting file. Secara khusus, file dokumentasi biasanya dihilangkan. udeb paket tidak dapat diinstal pada sistem Debian standar.

Paket debian juga digunakan dalam distribusi berbasis pada Debian, seperti Ubuntu dan lain-lain. Saat ini telah terdapat puluhan distribusi Linux yang berbasis kepada debian, salah satu yang paling menonjol dan menjadi fenomena adalah Ubuntu.

 

Kelebihan dari Sistem Oprasi Debian

1. Super stabil

Debian dikenal dengan sistem operasi yang mempunyai kestabilan tinggi. Ini berarti OS ini jarang mengalami sistem error meski menjalankan program yang berat sekalipun. OS ini cenderung menggunakan versi perangkat lunak lama yang lebih reliable dan stabil. Ini berarti Anda akan menggunakan perangkat lama dengan bug minimal

2. Tahan lama 

Debian OS juga tidak memiliki jadwal update regular. Umumnya, versi terbaru dari OS ini keluar setiap dua sampai tiga tahun sekali. Jadi Anda bisa menghindari resiko merusak software sistem operasi Anda dengan bug dan lubang keamanan yang mungkin datang bersama versi baru. Dengan jadwal update yang minimal seperti ini, Anda dapat menggunakan sistem operasi Debian untuk jangka waktu yang lebih lama.

3. Kompatibel untuk server

Berkat software yang stabil dan siklus update yang panjang, Debian adalah salah satu pilihan distro Linux terbaik untuk server Anda. Kabar baiknya, Anda tidak perlu menggunakan versi OS debian khusus untuk ini. Gunakan versi reguler dengan alat-alat server yang mendukung Selain itu, server tidak perlu terhubung ke internet. Bahkan Anda bisa menggunakan OS ini untuk menyalakan server rumah yang tersedia untuk komputer di jaringan Wi-Fi khusus.

4. Support yang baik

Berkat banyaknya orang yang menggunakan Ubuntu, format DEB debian adalah aplikasi umum pada dunia Linux. Meskipun tidak semua format DEB yang bekerja di Ubuntu bekerja di Debian, ada kemungkinan Anda akan menemukan DEB untuk keduanya. Bahkan sebelum Anda mulai mencari perangkat lunak pihak ketiga, Debian memiliki beberapa repositori perangkat lunak terbesar yang akan Anda temukan.

5. Open-source

Sistem operasi ini juga bersifat open-source yang berarti pengguna bisa menggunakan dan memodifikasi OS ini dengan bebas dan gratis. Ini juga berarti pengguna bisa memodifikasi sistem operasi ini tergantung dengan keinginan dan kebutuhan jaringan Anda.

6. Tidak perlu koneksi internet yang kuat

Umumnya, Linux membuat software yang gratis dan dapat diakses. Namun sebagian besar distro membutuhkan akses ke koneksi internet solid. Debian menyediakan versi DVD yang mencakup banyak perangkat lunak yang dapat Anda unduh dari repositori kapan saja dan dari mana saja.



https://id.wikipedia.org/wiki/Debian#:~:text=Debian%20pertama%20kali%20diperkenalkan%20oleh,Debra%20Lynn%3A%20Deb%20dan%20Ian.

https://qwords.com/blog/sejarah-linux/#:~:text=Sejarah%20linux%20dimulai%20pada%20tahun,linux%20via%20internet%20seukuran%20disket.

https://www.goldenfast.net/blog/debian-adalah/

 


0 Komentar